Lokasi Pengunjung Blog

Tuesday, September 16, 2008

Koleksi saxophone..., ngapa tidak?




Saxophone tidak sama dengan jimat taring macan, intan berlian, guci antik ataupun mobil Jaguar. Dia lebih dari itu. Mengapa? Jalarannya saxophone itu bukan hanya artistik, unik dan antik, tapi juga merupakan alat musik yang bisa bikin kita pintar (memainkan), terhibur dan bisa juga menghibur. Lagi pula cukup ringkas, tidak makan tempat dan irit tidak makan listrik.

Sejarah penemuannya pun istimewa. Saxophone ini merupakan jawaban atas persoalan "alat musik tiup ukuran besar" yang sempat membuat orang frustasi berabad-abad lamanya. Jenisnya ada banyak, bahkan paling banyak di antara alat musik tiup lain. Uniknya, meskipun beragam jenis/ukuran, namun cara memainkannya sami mawon, sama saja. Satu bisa, semua pun pasti bisa. Dan yang penting, meski setua dan seantik apapun, saxophone ini bebas dari hantu. Lho? Lha hiya lah, jin dan peri males tinggal di benda itu. Kelewat berisik..., mereka malah takut..., takut budek! Gitu.
Wis jan, saxophone pancen enak...

Salam dahsyat.

Anton Pri/Tina Sax
(We love saxophones, the way they look and the way they sound)

No comments: