Lokasi Pengunjung Blog

Thursday, October 23, 2008

FLY ME TO THE MOON .....




Dari mendengar saja kita sudah bisa mengenal dan menyanyikan kembali lagu Fly Me to the Moon. Kita bisa jadi lupa syairnya, tapi alunan melodinya, pasti kita ingat. Sembari bersiulpun lagu itu bisa kita selesaikan hingga tuntas tas. Betul?

Nah, ketimbang kita cuma sial-siul, mengapa tidak kita coba lantunkan lagu itu dengan menyebutkan do re mi nya, seperti ini: Do si la sol fa, sol la do si, la sol fa mi..., La sol fa mi re, mi fa la sel, fa mi re do..., dst. Dengan tekun berlatih, pasti kita akan bisa. Percayalah! Piye jal?

Satu keuntungan besar darinya, kalau kita bisa mengenal do re mi, adalah kita tidak lagi terpaku kepada buku lagu, kepada hanya satu nada dasar, tetapi kita bisa memulai lagu itu dari ketinggian nada yang seberapapun, mau dari nada dasar C, D, E, F, G, A, B atau dari nada Es, Fis, Gis, Bes, Cis..., itu tidak lagi jadi persoalan. Pokoknya akan persis seperti ketika kita menyanyi, dasar nada dapat disesuaikan dengan kemampuan suara kita. Begitu?

Anton Pri.

No comments: